Tips Menurunkan Berat Badan Secara Aman Untuk Anak Yang Kegemukan

16/01/2015 09:27

Di jaman sekarang ini, kegemukan tidak saja banyak dialami oleh orang dewasa, akan tetapi juga dialami oleh anak-anak. Orang tua yang memiliki anak balita yang mengalami kegemukan sebaiknya waspada atas kondisi tersebut, karena anak balita yang kegemukan memiliki resiko terkena penyakit jantung, hingga masalah kelainan otot.


Menjaga keseimbangan pola makan dan meningkatkan aktivitas fisik

Cara terbaik untuk mengatasi kegemukan pada anak adalah dengan membatasi asupan kalori dan meningkatkan aktivitas fisik mereka, salah satunya dengan ber-olahraga. Diet ketat untuk mendapatkan berat tubuh ideal sangat tidak disarankan untuk anak   karena anak-anak masih membutuhkan gizi dari makanan untuk mendukung perkembangannya. Jadi, cara yang terbaik untuk dilakukan adalah dengan cara membatasi asupan kalori, gula, dan lemak.

Memberikan daging tanpa lemak adalah salah satu cara mengurangi konsumsi lemak. Sedangkan alternatif lainnya adalah dengan memberikan susu rendah lemak. Sebaiknya susu rendah lemak hanya diberikan kepada anak usia 12 tahun ke atas saja

Penelitian terhadap anak di Jakarta, menyebutkan bahwa konsumsi lemak anak balita di Jakarta telah melebihi jumlah yang dianjurkan. Konsumsi makanan yang dianjurkan seharusnya 50 persen karbohidrat, 30 persen lemak, dan 20 persen protein. Sementara jumlah asupan lemak bagi orang dewasa dianjurkan tidak lebih dari 55 gram setiap harinya. Ini berarti, jumlah asupan lemak pada anak-anak seharusnya jauh lebih sedikit dari jumlah tersebut. Sebagai contoh, kandungan lemak pada segelas susu full cream adalah 8 gram. Apabila anak minum sebanyak 4 gelas susu setiap harinya, maka jumlah lemak yang dikonsumsinya mencapai 32 gram, dan itu belum termasuk dari makanan lainnya. Oleh sebab itu, orang tua disarankan untuk selalu memantau berat badan anak agar tidak sampai mengalami kegemukan, seba kegemukan dapat berujung pada meningkatnya risiko terkena bermacam penyakit. Untuk menjalankan program diet sehat menurunkan berat badan selain menjaga keseimbangan dan mengontrol makanan anak, perlu juga menuingkatkan aktivitas fisik anak.